Info Terbaru
Loading...
30 Juli 2011

Kata Mutiara Islam

Sabtu, Juli 30, 2011
loading...
Berikut ini adalah beberapa kata mutiara islami, kata bijak islam penuh hikmah, dan kata-kata motivasi yang pernah saya jadikan status baik di akun facebook maupun twitter saya:

“Mengapa nikmat sementara yang dikejar, sedangkan nikmat kekal abadi menanti, mengapa dunia yang sering kau cari sedangkan negeri akhirat yang abadi, mengapa cinta fana yang kau dambai sedangkan cinta-Nya kekal abadi”

“Ketika kamu dilahirkan, kamu menangis, orang lain tersenyum, maka perjuangkanlah supaya kamu mati, kamu pula yang tersenyum, walaupun masih ada orang lain yang menangisi kepergianmu”


“Sepahit apapun kejujuran, pasti akan berbuah manis, dan semanis apapun kebohongan, pasti akan berbuah pahit.”

“Belajar dari masa lalu, hidup untuk sekarang, dan berharap untuk masa depan.”

“Merasa pintar adalah pangkal kebodohan. Merasa kuat adalah pangkal kelemahan. Merasa hebat adalah pangkal kekerdilan. Merasa tinggi adalah pangkal kerendahan.”

“Dunia dan seisinya sungguh sangat berharga,tapi hal yang paling berharga di dunia adalah perempua sholeh.”

“Tinta para pelajar lebih baik daripada darah orang yang mati syahid.”

“Berjalan peliharalah kaki, berbicara peliharalah lidah.”

“Cacat yang paling buruk ialah memandang cacat pada orang lain, padahal cacat itu ada pada diri kita.”

“Lisan adalah daratan sedangkan hati adalah lautan, apabila lisan rusak maka manusia akan menangisinya, namun jika hati yang rusak, maka para malaikat mengisi keadaanya itu.” (Abu Bakar Ash-Shidiq).”

“Lebih baik orang yang mengaku banyak salah daripada orang yang mengaku shaleh”

“Siapapun yang menyukai bertemu dengan Allah, Allah menyukai untuk bertemu dengannya.”

“Nabi penuntun umat, rasul Nabi Muhammad, Nabi penuntun umat dunia sampai akhirat”

“Berapa lama kita hidup itu tidak perlu dipikirkan, tapi bagaimana kita hidup, itulah yang perlu dipikirkan.”

“Kehidupan laksana kematian, lawanlah kematian ini dengan kehidupan dan akhirilah kehidupan dengan  kemenangan.” (Imam Ali)

“Agamamu tergantung temanmu.”

“Ilmu yang tinggi takkan berarti tanpa budi pekerti yang tinggi.”

“Jangan mencintai setinggi langit, karena langit akan runtuh. Jangan mencintai sedalam laut, karena laut akan surut. Jangan mencintai seluas dunia, karena dunia akan hancur. Jangan mencintai seindah bunga, karena bunga akan layu. Jangan mencintai manusia lebih dari sang pencipta, karena manusia pasti akan binasa.”

“Kehidupan bagaikan sebuah perjalanan, jika berhenti akan terinjak jika mundur akan gugur, tiada pilihan selain jalan terus.”

“Sekeras apapun kemauan yang bergelora, takkan mampu mengoyak tirai suratan takdir Allah.”

“Tak seorangpun dapat menyentuh kata, namun kata dapat menyentuh setiap orang.”

“Meminta maaf jangan membuat kita merasa hina, memberi maaf jangan membuat kita merasa bangga, tapi saling memaafkan itulah yang mulia.”
loading...

0 comments:

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Kunjungan Anda
• Gunakanlah bahasa yang sopan dalam berkomentar
• Dilarang melakukan SPAM
• Dilarang menggunakan link
• Dilarang promosi dalam kotak komentar (jika ingin memasang iklan silahkan hubungi kami)

 
Toggle Footer