Info Terbaru
Loading...
18 Maret 2013

Kata Mutiara Islam Tentang Sahabat

Senin, Maret 18, 2013
loading...

Kata Mutiara Islam Tentang Sahabat
Kata Mutiara Tentang Sahabat - "Jangan berteman dengan orang yang hanya mau menemanimu ketika kamu sehat atau kaya, karena tipe teman seperti itu sungguh berbahaya sekali" (Imam Ghozali)

"Seseorang adalah sejalan dan sealiran dengan kawan akrabnya, maka hendaklah kamu berhati - hati dalam memilih kawan pendamping" (Al Hadits)

"Tidaklah seseorang menyembunyikan sesuatu, melainkan Allah akan menampakkannya melalui raut mukanya dan ketergelinciran mulutnya" (Utsman bin'Affan)


"Di waktu susahlah teman sejati teruji"

"Orang yang mencari teman sempurna lagi tiada cela, maka selamanya dia tidak akan punya teman" (Mutiara Islami)

"Musuh yang pandai, lebih baik daripada kawan yang bodoh"

"Teman yang tidak membantu dalam kesulitan seperti halnya musuh. Tanpa saling membantu maka hubungan teman tak akan lama. Telah kucari teman sejati dalam setiap masa, akan tetapi usahaku itu sia-sia belaka" (Imam Syafii)

"Sebaik - baik teman duduk pada setiap waktu adalah buku"

"Iringlah kesalahanmu dengan kebaikan niscaya ia dapat menghapuskannya dan pergauilah semua manusia dengan budi pekerti yang baik" (Al Haditz)

"Kecintaan teman sejati itu, akan tampak pada waktu kita kesulitan"

"Berteman dengan orang yang bodoh yang tidak mengikuti ajaka hawa nafsunya sungguh lebih baik bagi kamu ketimbang berteman dengan orang alim tapi suka terhadap nafsunya" (Ibnu Athaillah as-Sakandari)
"Hendaknya kau senang pada majelis yang tidak memuliakanmu, memberi salam kepada orang yang kau jumpai dan meninggalkan perdebatan sekalipun engkau di atas kebenaran" (Al Hadits)

"Orang yang paling aku sukai adalah dia yang menunjukkan kesalahanku" (Umar bin Khathab)

"Kamu tidak  bisa memperoleh simpati semua orang dengan hartamu tetapi dengan wajah yang menarik dan dengan akhlak yang baik" (Al Hadits)

"Tak seorang muslim terhadap sesama muslim ada enam, yaitu bila engkau berjumpa dengannya ucapkanlah salam; bila ia memanggilmu penuhilah; bila ia meminta nasihat kepadamu nasihatilah; bila dia bersin dan mengucapkan alhamdulillah bacalah yarhamukallah (artinya = semoga Allah memberikan rahmat kepadamu); bila dia sakit jenguklah; dan bila dia meninggal dunia hartarkanlah (jenazahnya)" (Al Hadits)

"Pergaulilah orang yang jujur dan menepati janji"

"Hindarilah bergurau, karena bergurau melenyapkan cahaya imanmu"

"Gerak - gerik seseorang itu menunjukkan rahasianya"

"Apabila kamu melihat seseorang sedang memanjatkan doa kepada Allah, tapi di sisi lain perbuatannya tidak sesuai dengan hukum syara, maka jauhilah orang itu" (Abdul Qasim an-Nawwawi)

"Berhati - hatilah dari berteman dengan: Ulama yang bersikap tidak peduli, pecinta ajaran sufi yang bodoh serta pemimpin - pemimpin yang lalai" (Sahl bin Abdullah)

"Dunia adalah perniagaan, pasarnya ialah menyendiri, modalnya adalah takwa, dan labanya adalah surya" (Abu Sulaiman ad-Darani)

Hati - hatilah terhadap senda gurau, karena tidak sedikit bahaya yang terdapat di dalamnya. Berapa banyak senda gurau antara dua sahabat yang berakhir pada perkelahian" (Abu Sulaiman ad-Darani)

"Pergaulan mempengaruhi didikan otak. Untuk kebersihan jiwa hendaklah bergaul dengan orang - orang beradab dan berbudi mulia yang dapat kita kutip manfaatnya" (Hamka)

"Selemah - lemah manusia ialah orang yang tak mau mencari sahabat dan orang yang lebih lemah dari itu ialah orang yang menyia - yiakan sahabat yang telah dicari" (Ali bin Abi Thalib)

"Teman manusia yang sebenar ialah akal dan musuhnya yang celaka ialah jahil" (Ali bin Abi Talib)

"Persaudarailah kawan dan minyakilah lawan (Perkuat hubungan dengan teman, dan tetap berbuat baik meskipun kepada lawan)" (Mutiara Islami)

"Saudaramu adalah orang yang berkata benar kepadamu. Teman sejati adalah orang yang mengatakan apa adanya. Tidak menjilat, tidak mengada-ada" (Mutiara Islami)

"Sesungguhnya perumpamaan berkawan dengan orang yang saleh dan berkawan dengan orang jahat adalah seperti seorang penjual minyak wangi dan seorang peniup dapur tukang besi. Penjual mnyak wangi, dia mungkin akan memberikan kamu atau kamu akan beli darinya. Tetapi peniup dapur tukan besi, mungkin dia akan membakar pakaianmu atau kamu akan mencium bau yang tidak sedap" (Al Hadits)

"Temanmu ialah orang yang membuatmu menangis bukan orang yang membuatmu tertawa" (Mutiara Islami)

"Jangan pernah berjanji untuk selalu bisa mengatasi permasalahan sahabatmu, namun berjanjilah untuk selalu bersamanya ketika permasalahan menimpanya" (Mutiara Islami)

"Seorang menjadi kuat karena banyak kawannya" (Al Hadits)

"Teman sejati bukanlah teman yang dapat menghilangkan semua masalahmu, namun yang pasti ia tidak akan menghilang saat masalah datang kepadamu" (Mutiara Islami)

"Jangan pernah menyakiti sahabatmu karena sahabat adalah cara-Nya menunjukkan bahwa Ia tidak ingin engkau menjalani hidupmu seorang diri" (Mutiara Islami)

"Siapa pun orang yang sedikit benarnya / kejujurannya, sedikit pula lah temannya" (Mutiara Islami)
loading...

0 comments:

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Kunjungan Anda
• Gunakanlah bahasa yang sopan dalam berkomentar
• Dilarang melakukan SPAM
• Dilarang menggunakan link
• Dilarang promosi dalam kotak komentar (jika ingin memasang iklan silahkan hubungi kami)

 
Toggle Footer